Bima. Berita 11 com - Bhabinkamtibmas Desa Nggembe, Brigadir Multazam Babinsa Desa Nggembe, Serka Burhanudin ikut berjibaku dengan warga melaksanakan rabat gang di wilayah RT 06 Desa Nggembe Kecamatan Bolo Kabupaten Bima-NTB. Rabu, 09 April 2025.
Kegiatan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa setempat dengan melibatkan warga sekitar, ikut ambil bagian kedua instansi TNI - POLRI, komitmen dalam berpartisipasi membantu masyarakat dalam mendorong percepatan pembangunan tingkat Desa.
Berdasarkan pengakuan Ketua BPD Desa Nggembe, Muhtar Yasin, Rabat yang tersebut menggunakan anggaran yang bersumber dari alokasi DDS senilai Rp 40 juta dengan Volume pekerjaan 90 meter. " InsyaAllah dalam waktu Dua hari pekerjaan ini akan tuntas di selesaikan, semoga fasilitas ini dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat desa Nggembe, " katanya.
Sementara menurut pelaksana pekerjaan, Ramli menyebutkan lebar coran 2.2 m dengan ketebalan coran 0.1cm. (B-007)