Dompu, Berita11.com - Miris, Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) yang digelar DPRD Dompu atas permintaan Lembaga Samudra dengan nomor 011/LSM-DPU/X/2021 pada tanggal 3 Oktober 2021 lalu, tidak dihadiri Kepala Desa (Kades) Mumbu, Irwan, S.Hi.
RDPU yang berlangsung di ruang rapat DPRD Dompu pada Senin kemarin (11/10) itu, membahas terkait pemberhentian tiga staf desa, kemudian permohonan rekomendasi pemberhentian 16 perangkat desa serta pengaduan pelanggaran enam perangkat desa dilayangkan Kades Irwan, S.Hi.
Tindakan Kades Mumbu yang dinilai gegabah dalam mengambil sikap itu, sangat disayangkan oleh berbagai pihak, salah satunya Ketua Komisi I DPRD Dompu, Ir. Muttakun sebagaimana yang disampaikan dalam RDPU itu berlangsung.
"Saya mengecam tindakan Kades ini dan saya ingin melakukan Bimtek (Bimbingan Teknis) seluruh Kades dalam rangka meningkatkan kualitas dan kapabilitas Kades yang ada," kata Muttakun.
Di tempat yang sama, Camat Woja Suherman, S.Pt mengaku, surat yang dilayangkan Kades Mumbu dengan perihal usulan rekomendasi pemberhentian puluhan perangkat desa tersebut telah ditolak, bahkan sudah dua kali secara tertulis.
"Permintaan Kades itu, ingin memberhentikan perangkat desa, kami menolak bahkan sudah dua kali, kami menolak," ungkap Suherman.
Penuturan senada disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (DPM-PD) Khaerudin, S.H, bahwa Kades Mumbu tidak pernah koorperatif setiap kali ada kegiatan.
"Setiap kali undangan sharing atau dialog Kades Mumbu jarang menghadirinya," ujar Kepala DPM-PD.
Menurutnya, ketidak koorperatif Kades Mumbu bukan hanya di RDPU itu saja, namun di tempat lain salah satunya saat Bimtek di aula Camat Woja beberapa hari lalu, dari sekian banyak Kades di Kecamatan Woja Kades Mumbu satu-satunya yang tidak hadiri.
"Saat Bimtek Kades tentang pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa di aula Camat Woja yang dihadiri Wakil Bupati saat itu, satu-satunya Kades yang tidak hadir pada saat itu adalah Kades Mumbu," urainya.
"Padahal, tujuan kita melaksanakan kegiatan itu, juga diarahkan untuk Kades Mumbu," pungkasnya. [B-10]