Bima, Berita11.com.-Upaya antisipasi gangguan kamtibmas di Wilayah hukumnya Polsek Madapangga Polres Bima Polda NTB intensif menggelar patroli malam hingga dini hari, Kamis (01/05/2025).
Patroli yang
dikendalikan oleh Kapolseknya Ipda Mujahidin itu dimulai sejak pukul 21.00.Wita
menyasar daerah rawan di wilayah setempat.
Hal tersebut
dilakukan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti kejahatan
jalanan, Kasus 3C ataupun curanmor.
Kapolres Bima
AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka mengungkapkan bahwa patroli sebenarnya sudah
rutin dilaksanakan namun demikian dewasa ini lebih ditingkatkan terutama pada
lokasi dan jam yang dipandang rawan.
“Patroli dan
penjagaan terus kita tingkatkan. Terutama saat jam rawan seperti tengah malam
hingga dini hari. Harapannya dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan,”
katanya.
Adapun sasaran
lokasi yang dipatroli adalah wilayah rawan kejahatan lainnya seperti jalan
jalan yang jauh dari pemukiman serta jalan jalan yang minim lampu penerangan.
Tidak hanya sekedar lewat, acapkali petugas juga menduduki lokasi tertentu
sambil memantau situasi.
“Kerawanan
yang kita waspadai adalah tengah malam hingga dini hari menjelang subuh.
Terutama para pedagang belanja yang berangkatnya pada dini hari untuk kulakan
ke pasar terus kita lakukan pengamanan,” tutupnya.