Disnakertrans Dompu Perjuangkan TKW yang Meninggal di Saudi untuk Dipulangkan ke Tanah Air -->

Iklan Semua Halaman

.

Disnakertrans Dompu Perjuangkan TKW yang Meninggal di Saudi untuk Dipulangkan ke Tanah Air

Tuesday, November 1, 2022
Sekertaris Disnakertrans Kabupaten Dompu Drs. Syahrudin. MM saat menghadiri mediasi antara pihak PT Bahtera Tulus Karya dengan pihak keluarga Lilis Suryani di rumah duka. Foto Poris Berita11.com.


Dompu, Berita11.com - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Dompu akan memperjuangkan kepulangan Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang meninggal dunia di rumah sakit Riad, Saudi pada Jumat (28/10/22) pekan lalu.


TKW bernama Lilis Suryani, 42 tahun yang merupakan warga Lingkungan Bali Bunga, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu NTB ini mulai masuk rumah sakit sejak tanggal 15 Oktober 2022 lalu karena sakit.


Perihal tersebut disampaikan oleh Sekertaris Disnakertrans Kabupaten Dompu, Drs. Syahrudin, MM usai memfasilitasi pertemuan antara pihak keluarga korban dengan perusahaan Pengerah Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI) PT Bahtera Tulus Karya di kediaman rumah duka pada Senin (31/10/2022) sore.


"Disnakertrans memiliki tanggung jawab dengan memperjuangkan Lilis Suryani untuk bisa pulang ke tanah air dan dikebumikan di sini sesuai permintaan keluarganya," kata Syahrudin.


Sekertaris Disnakertrans Kabupaten Dompu menerangkan, dari segala sesuatu yang dibutuhkan atas pemulangan jenazah Lilis Suryani sudah dipersiapkan termasuk mobil ambulan.


Disnakertrans Dompu juga telah berkoordinasi dengan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) di Mataram dan Jakarta untuk mempersiapkan mobil ambulan.


"Kami juga sudah berkoordinasi dengan BP2MI Mataram dan Jakarta untuk memfasilitasi mobil ambulan menuju Dompu. Tinggal menunggu koordinasi dari Arab Saudi kapan jadwal keberangkatan di sana," papar Drs. Syahrudin.


Disinggung masalah biaya transportasi kepulangan jenazah Lilis Suryani termasuk hak asuransinya, Sekertaris Disnakertrans menjelaskan bahwa sebagian ditanggung oleh perusahaan PT Bahtera Tulus Karya yang memberangkatkan korban ke Saudi. 


Sementara, kedua orang tua Lilis Suryani yakni Syafrudin Abdul (Ayah) dan Syamsiah (Ibu) dengan pihak perusahaan sudah menemukan solusi terbaik terkait status pekerjaan korban.


"Untuk anggaran atau biaya kepulangan jenazah sebagian ditanggung oleh pihak perusahaan dan separuhnya ditanggung oleh pemerintah," jelas Drs. Syahrudin.


"Kedua belah pihak sudah ada kesepakatan walaupun masih ada hak-hak almarhumah yang belum disampaikan termasuk asuransi dan sisa gaji lima bulan bekerja itu yang masih ditunggu, dan pengakuan perwakilan perusahaan tadi, mereka akan mendapatkan haknya itu nanti," pungkasnya. [B-10]

Surat pernyataan kesepakatan antara pihak keluarga almarhumah Lilis Suryani dan PT Bahtera Tulus Karya. Dok. Berita11.com.

PERRHATIAN: Hati-hati penipuan mengatasnamakan Berita11.com/ PT Sebelas Cyber Media. Kerja sama/ iklan dan invoice resmi hanya yang ditandatangani Direktur PT Sebelas Cyber Media dan tercatat dalam sistem informasi (data base) perusahaan serta nomor nota tagihan yang teregistrasi dengan kode unik di sistem informasi perusahaan. Kami tidak bertanggung jawab atas nota tagihan (invoice) yang tidak tercatat maupun atas tagihan pajak terhadap invoice/kuitansi yang bukan dari perusahaan. Pembayaran tagihan iklan/ advetorial/ kerja sama yang sah melalui rekening perusahaan An. PT Sebelas Cyber Media.